Royal MGR

Apartemen Royal Mediterania Garden Residences (Royal MGR) Tanjung Duren sering juga disebut Medit 3 atau Royal Medit. Apartemen ini merupakan unit apartemen hunian tahap berikutnya yang dibangun pihak Agung Podomoro Group setelah Apartemen Medit 1 dan Apartemen Medit 2. Dari namanya saja sedikit berbeda maka unit apartemen Royal Mediterania ini menyasar penghuni kelas menengah ke atas dengan harga unit yang bisa mencapai Rp 1 milyar lebih. Tentu fasilitas-fasilitas dan sarana pendukung jauh lebih komplit dan mewah dari kedua saudaranya ini (Medit 1 dan Medit 2).

Apartemen Royal Medit (Royal MGR) dibangun dengan dua tower yang masing-masing berbentuk L dan I (foto dari udara). Untuk struktur bangunan berbentuk L adalah Tower Lavender (L) dengan pembagian Lavender South Wing (menghadap ke Central Park Mall atau Hotel Central Park) dan Lavender North Wing (menghadap Utara), sedangkan yang berbentuk I adalah Tower Marygold (M). Nama kedua tower di Royal Medit masih mengikuti kedua saudaranya yakni menggunakan nama bunga. Sekeliling jalan Apartemen Royal Medit dinamakan Jalan Garden Boulevard.

Apartemen Royal Medit (Royal MGR) letaknya adalah persis di sebelah Medit 2. Jadi untuk mencapai apartemen ini, Anda tidak boleh masuk ke kawasan Medit 1 melainkan harus menuju Medit 2 hanya saja tidak perlu memasuki kawasan Medit 2. Apartemen Royal Medit sudah dilengkapi dengan beberapa fasilitas penunjang hunian seperti: indoor squash, fitness center, club house, laundry, salon, jogging track, kolam renang dan tentunya Shopping Arcade. Anda pasti sudah tahu bahwa di bawah apartemen Royal Medit adalah Shopping Arcade. Jadi sudah sangat berbeda dibandingkan kedua saudaranya Medit 1 dan Medit 2. Di Royal Medit semuanya tampak lebih mewah.

Apartemen Royal Medit (Royal MGR) ada yang disewakan dan ada yang dijual oleh pemiliknya. Jika Anda tertarik untuk membeli, memiliki, menjual atau menyewa unit apartemen di sini, Anda bisa melihat web rajaapartemen.com untuk apartemen yang dijual atau disewakan. Anda juga bisa menghubungi kami di 0858.111.777.28 untuk informasi lebih lanjut. Berikut ini kami tampilkan beberapa foto tentang Apartemen Royal Medit ini agar memudahkan Anda untuk memahaminya.

Tampak Apartemen Royal Medit dari jauh arah Central Park Mall. Sudut L terlihat dari sini. Kubah kecil warna merah coklat adalah Shopping Arcade. Foto diambil dari Jl. Garden Boulevard.

Pintu akses atau gerbang masuk Royal Medit. Satu arah ke Medit 2, hanya aja Anda akan menemukan Royal Medit terlebih dulu. Next adalah pintu akses Medit 2 tinggal lurus saja.

Tampak Apartemen Royal Medit Tower Marigold dari Medit 1. Foto ini diambil dari Medit 1. Gedung biru di samping kanan itu adalah Mal Central Park. Sedangkan dua tower menjulang tinggi di belakang Mal Central Park adalah Central Park Residences.
Gambar desain Royal Medit

Tampak Royal Medit dari arah Central Park Mall dan Shopping Arcade.

Apartemen Royal Medit dari Medit 2, tampak bersebelahan dengan Medit 2. Sebelah kanan adalah Royal Medit Tower Marigold terlihat dalam proses penyempurnaan dan terlihat plang nama warna perak. Sebelah kiri adalah Medit 2 Tower Jasmine dan tampak di depan warna coklat kekuning-kuningan adalah Medit 1. Jadi antara Medit 2 dan Royal Medit masih satu kawasan yang sangat dekat dan terkoneksi ke Mal Central Park lewat tunnel.
Kolam Renang di dalam Royal Medit